Cara Pengisian DIA SISPENA untuk SD/Mi, SMP/ Mts, SMA/ MA/ SMK (Sispena-S/M untuk Sekolah/Madrasah)

Panduan berikut ini akan memberikan pemahaman kepada Sekolah/Madrasah bagaimana menggunakan aplikasi Sispena-S/M (Sistem Penilaian Akreditasi Sekolah/Madrasah). Aplikasi Sispena-S/M adalah aplikasi penilaian akreditasi yang berbasis web, dimana bisa akses dimana saja, kapan saja dengan syarat terhubung dengan internet. Selain bisa diakses menggunakan Laptop
atau komputer aplikasi juga bisa diakses menggunakan handphone ataupun device yang resolusinya lebih kecil. Adapun langkah-langkah untuk mengakses atau menggunakan aplikasi Sispena-S/M yaitu:
1. Buka url: bansm.kemdikbud.go.id/sispena di halaman browser.
2. Atau bisa klik link banner Sispena-S/M yang terdapat di sebelah kiri bawah website http://bansm.kemdikbud.go.id
3. Akan muncul halaman login seperti terlihat di bawah ini.

4. Selanjutnya masukkan user (NPSN) dan password yang dimiliki. Untuk password default adalah NPSN.
5. Masukkan kode pengaman yang muncul secara acak pada form di bawahnya. dan klik link di sini untuk mengganti kode yang muncul apabila kode tidak jelas.
6. Kalau sudah user password dan kode pengaman terisi klik "LOGIN"
7. Apabila berhasil masuk maka, Sistem akan langsung menampilkan jendela form identitas sekolah yang sebagian besar telah terisi dari data dapodik/EMIS.

8. Khusus untuk Jenjang SMK, terdapat form isian program keahlian yang bisa diisi lebih dari satu program keahlian.

9. Selain itu, data yang wajib diisi sekolah adalah status akreditasi terakhir, tahun akreditasi serta visi dan misi.
10. Setelah terisi selanjutnya klik "SUBMIT"
11. Selanjutnya sekolah mengklik Menu Data Isian Akreditasi (DIA) yang ada disamping kiri untuk memulai proses penginputan isian akreditasi.
12. Terdapat beberapa menu pada isian akreditasi diantaranya: Pernyataan Kepala Sekolah/Madrasah, Pemutakhiran data, Prasyarat Akreditasi, Data Isian Akreditasi, dan Kartu Kendali.







Semoga bermanfaat,

Post a Comment for "Cara Pengisian DIA SISPENA untuk SD/Mi, SMP/ Mts, SMA/ MA/ SMK (Sispena-S/M untuk Sekolah/Madrasah)"